Oleh : Shafiyyah AL Khansa (Revowriter Kebumen)
Hamparan gunduk plastik membengkak
Menjadi penghalang debur ombak
Gemericik suara air tersumbat oleh gemerisiknya plastik
Teluk Jakarta, nasibmu kian tersandra
.
Pasukan orange dengan sigap datang menghalau
Berbanting tulang memungut sampah
Sesak dan bau semerbak
Seolah telah menjadi makanan sehari-hari
Tak peduli, tangan-tangan mereka tetap terampil demi membirukan kembali teluk Jakarta
.
Gunduk racun mengikat hari
Seakan berburu melilit diri
Bagaimana…
Bagaimana lalat tak bahagia
Bila sampah menjamur di pusat kota
.
Sampah menumpuk menjadi surga penyakit
Barang siapa tak kuat
Maka harus siap terjangkit sakit
Walau rumah sakit tak bisa ditebus mudah
Bagi yang tak berduit.
Sadis !.
.
Yang tak berduit siap-siap pilu
Karena seperti biasa
Akan banyak rekayasa
Entahlah apa mau penguasa
Sumber penderitaan tak terselesaikan
Tapi semua sulit didapatkan
Teluk Jakarta semoga kamu baik-baik saja
Kebumen, 12 April 2018